Gedung Balai Kota Medan sudah berdiri sejak 1906 dan hingga kini bangunan ini masih terlihat kokoh. Bangunan yang terletak di pusat Kota Medan ini pernah mengalami perbaikan pada tahun 1923. Usianya yang lama membuat bangunan ini menjadi salah satu tempat wisata sejarah di Kota Medan.
Desain klasik dan memiliki fungsi yang sangat penting pada masa lalu membuat bangunan ini memiliki nilai sejarah tersendiri. Tempat ini sempat lama menjadi kantor walikota. Sedikitnya 12 walikota pernah berkantor disana, terhitung walikota yang pertama tahun 1945 Mr.Luat Siregar sampai yang terakhir berkantor disana adalah tahun 1990 H.Agus Salim Rangkuty.
Keaslian bangunan hingga kini masih tetap dipertahankan. Meski bukan menjadi Gedung Balai Kota seperti dahulu, tapi kini tempat ini lebih terawat. Sejak tahun 2005 bangunan ini dikelola oleh Grand Aston Hotel.
Hotel ini berada di lokasi paling strategis, yaitu di titik nol kilometer Kota Medan. Hotel ini memiliki konsep yang sama sekali berbeda dengan hotel lainnya. Hotel satu-satunya yang terintegrasi dengan heritage (warisan sejarah).
Kemudian, Merdeka Walk sebagai pusat jajan yang persis berada di depannya secara tidak langsung bisa dikatakan menjadi daya tarik tersendiri bagi hotel ini. Coba sesekali duduk malam hari di Merdeka Walk sambil memandang hotel ini, seakan terasa berada di suatu tempat paling mewah.
ilyasjalanjalanwisataindonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar